Masjid Agung An-Nur adalah salah satu masjid terbesar di Sumatera yang memiliki arsitektur indah dan megah.Masjid ini memiliki perpaduan arsitektur yang bermacam-macam seperti Melayu,Turki,Arab dan India.Bahkan kemegahannya membuat masjid ini sering disebut sebagai Taj Mahalnya provinsi Riau.Masjid ini terletak di Jln.Syehk Burhannudin,Kota Pekanbaru (Jalan Hangtuah Ponegoro).
Masjid Agung An-Nur memiliki luas 2500 meter persegi yang kapasitas jamaahnya sekitar 5000 jamaah.
Suasana Masjid Agung An-Nur saat pagi dan sore hari.Ada banyak kegiatan-kegiatan yang dilakukan anak2,remaja,bapak mamak,kakek nenek dsb,contohnya : Jogging,skateboard,sepatu roda,breakdance,bola,senam,parkour dll.Dan untuk berolahraga di sekitar kawasan Masjid Agung An-Nur,memiliki salah satu peraturan yaitu tidak boleh menggunakan celana di atas lutut dan pakaian seksi.Jika kamu melanggar otomatis kamu langsung di usir sama security.
2. Alam Mayang
Alam Mayang adalah tempat wisata favorite yang ada di pekanbaru.Alam mayang ini memiliki konsep alam terbuka yang sejuk.Kamu dapat menikmati macam2 wahana permainan seperti : Rumah hantu,Karper ajaib,Banana boat,Bogel,Sepeda Air,Balon air,Flying fox,Balon loncat,Studio 3d,Shooting target,Tembak reaksi,Mombom car,Atraksi badut,Topeng Monyet,Seni2 dari berbagai komunitas.
Taman Rekreasi Alam Mayang terletak di Jln.Imam Munandar (Harapan Raya) KM, 8 Kelurahan Tangkerang Timur,Kecamatan Bukit Raya,Pekanbaru.Buka mulai pukul 08.00 sd 18.00 wib dengan tiket masuk Rp7000,-/anak, Rp.13.000,-/orang dewasa dan jika anda menggunakan motor ditambah biaya parkir Rp.3000 dan mobil Rp.5000.
Wahana2 di alam mayang memiliki harga yang bervariasi mulai dari Rp.10.000 - Rp.30.000,Sesuai permainan yang kamu mainkan.
Alam mayang ini pun juga tersedia tempat makan dengan menu yang enak2 dan pusat souvenir sebagai cendramata yang bisa kamu bawa pulang.
3. Istana Siak Sri Indrapura
Istana Siak yang terdiri pada tahun 1889 ini merupakan bangunan bersejarah yang kental dengan nuansa Melayu,Arab dan Eropa.Istana ini terletak di Jln.Sultan Syarif Kasim,Kabupaten Siak,Riau.Tidak begitu jauh dari Pekanbaru,hanya berjarak 97 km dengan waktu tempuh 2 jam lebih.
Saat memasuki gerbang istana,kamu akan melihat bangunan megah dengan latar belakang yang sangat cantik.Dan saat memasuki ruangan,anda akan melihat koleksi2 unik dan mewah yang di miliki Istana Siak.
Tempat ini layak jadi tujuan wisata kamu ketika berada di pekanbaru.Hanya dengan Rp.3000,- kamu sudah dapat memasuki bangunan indah nan bersejarah ini.
4. Kebun Binatang Sang Kulim
Jika kamu dan keluarga kamu ingin jalan2,ada baiknya untuk mengunjungi kebun binatang yang terletak di jalan Kubang Raya ini,kabupaten Kampar,Riau.
Dari Pekanbaru ada 2 jalan alternatif untuk mencapai lokasi ini,yaitu : Jln.Soekarno Hatta dan Jalan Kubang Raya dengan waktu tempuh kira2 30 menit.Untuk masuk ke tempat ini kamu harus membayar RP. 10.000,-anak2 dan Rp.18.000,-Dewasa.
Ratusan koleksi binatang kebun Sang Kulim akan membuat kamu ter-WOW WOW ..hehehe
5. Danau Buatan Lembah Sari
Danau ini terletak di Kecamatan Rumbai yang berjarak sekitar 10 KM dari pusat kota Pekanbaru.Dengan pemandangan dan panorama yang indah di kelilingi pepohonan hijau dan pebukittan.Danau ini akan sangat indah dan romantis saat senja hari.
6. Riau Fantasi (Labersa WaterPark)
Labersa merupakan salah satu theme park dan waterpark terbesar di Sumatera.Objeck wisata ini dibangun di atas lahan seluas 6,5 hektare dengan wahana permainan yang beragam.
Labersa Theme Park Dan Water Park terletak di jalan Labersa-Parit Indah,Kecamatan Siak Hulu,kabupaten Kampar,Riau.Dari Kota Pekanbaru kamu harus melewati Jln.Mekar Sari dan Jln Labersa sejauh 11 kilometer.
Adapun tiket masuk ke Labersa ini :
Hari Biasa
-Waterpark Rp.60.000
-Theme Park Rp.60.000
-WaterPark Dan Theme Park Rp.100.000
-Sewa Loker Rp.20.000
-Sewa Ban Pelampung (1 orang) Rp.15.000
-Sewa Ban Pelampung (2 orang) Rp.25.000
Kamu dapat menikmati bermacam-macam wahana air,seperti Adult Pool,Adventure Pool,Lazy River Pool,Baby Pool dan Crocodile River Pool.
7. Pustaka Wilayah Riau (Perpustakaan Hoeman HS)
Perpustakaan ini merupakan salah satu perpustakaan terbesar di Asia Tenggara ini yang memiliki arsitektur yang unik.Bangnan yang berbentuk rehal Al-Quran ini terletak di jalan Cut Nyak Dien,Jadirejo,Sukajadi,Pekanbaru,Riau.Buka mulai pukul 08.00 - 16.00 wib.Perpustakaan ini memiliki berbagai fasilitas yang akan membuat pengunjung terpukau.
Selain dapat menikmati berbagai macam koleksi buku,anda juga dapat menikmati fasilitas seperti auditorium,bilik budaya melayu,atrium,ruang pertemuan,ruang internet,musholla,cafe,kantin dan Energy Corner.
0 Response to "7 Tempat Wisata Terbaik Pekanbaru,Rugi Kalau Tidak Di Kunjungi"
Post a Comment